Gibran Rakabuming Raka Hadiri Penutupan Rapimnas Gerindra


TEMPO.CO, Jakarta – Wakil presiden terpilih, Gibran Rakabuming Raka, hadir dalam acara penutupan Rapimnas Partai Gerindra, di Indonesia Enviornment, Komplek Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu malam, 31 Agustus 2024. 

Berdasarkan pantauan di lokasi, Gibran yang mengenakan kemeja putih tiba sekitar pukul 18.57 WIB. Kedatanganya disambut riuh gemuruh peserta rapimnas Partai Gerindra. Ia kemudian menyalami sejumlah tamu undangan lain di antaranya Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Indonesia Hadi Tjahjanto, dan Menteri BUMN Erick Thohir. 

Adapun Presiden Jokowi dijadwalkan hadir dalam acara penutupan Rapimnas Partai Gerindra malam ini. Jokowi juga akan memberikan sambutan.

“Rencana Bapak Presiden akan hadir dan memberi sambutan,” kata Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Yusuf Permana, Sabtu 31 Agustus 2024.

Adapun penutupan Rapimnas itu digelar di Indonesia Enviornment, GBK, Senayan. Acara penutupan digelar pukul 19.00 WIB.

Rapimnas Gerindra sudah berlangsung sejak Jumat di Hambalang, Bogor. Rapimnas dibuka oleh Ketum Gerindra Prabowo Subianto.

Iklan

Sebelumnya, Sekjen Gerindra Ahmad Muzani, mengatakan, pembahasan rapimnas salah satunya memajukan kongres partai menjadi 2025, yang rencananya digelar Agustus 2025. Alasannya, Februari bertepatan dengan ulang tahun Partai Gerindra.

“Rapat meminta agar kongres Partai Gerindra, yang rencananya di bulan Agustus tahun depan, bisa dimajukan di bulan Februari bersamaan dengan ulang tahun Partai Gerindra,” kata Muzani.

Muzani mengatakan, kader akan meminta kesediaan Prabowo Subianto untuk kembali menjadi Ketua Umum sekaligus Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra selama lima tahun ke depan. 

Sultan Abdurrahman berkontribusi dalam tulisan ini.

Pilihan editor: Gimik Politik Jokowi di Akhir Jabatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *