Logo Tempo

SNBT 2025 Ditutup 2 Hari Lagi, Begini Cara Daftarnya


TEMPO.CO, Jakarta – Pendaftaran Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Nasional Berdasarkan Tes atau SNBT 2025 akan ditutup pada 27 Maret 2025 pukul 15.00 WIB. Bagi yang ingin mendaftar, simak cara daftar SNBT 2025 beserta syaratnya berikut ini.

In step with 24 Maret 2025, panitia penyelenggara Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) mencatat sebanyak 539 ribu orang sudah terdaftar sebagai peserta UTBK-SNBT 2025. Para peserta tersebut tinggal mengikuti tes sesuai jadwal yang ditentukan. 

UTBK SNBT merupakan jalur masuk perguruan tinggi negeri (PTN) di berbagai daerah tanpa terbatas pada domisili. Seleksi ini mengacu pada hasil UTBK, dengan tambahan portofolio bagi peserta yang memilih program studi seni atau olahraga. Peserta bisa memilih berbagai jenis perguruan tinggi, termasuk PTN akademik, PTN vokasi, serta Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN).

Seleksi SNBT 2025 terbuka bagi siswa Iulusan tahun 2023, 2024 dan siswa kelas 12 tahun 2025. Untuk mendaftar SNBT, peserta wajib registrasi akun SNPMB terlebih dahulu dan disimpan permanen untuk dapat membuka menu “Pendaftaran SNBT”. Untuk itu, berikut adalah syarat dan cara daftar SNBT 2025.

Syarat Umum Daftar SNBT 2025

Dilansir dari laman resmi snpmb.bppp.kemendikbud.cross.identification, berikut merupakan persyaratan peserta UTBK-SNBT 2025:

  1. Peserta harus memiliki akun SNPMB Siswa. Registrasi akun SNPMB siswa dapat dilakukan di Portal SNPMB.
  2. Warga Negara Indonesia (WNI) yang memiliki Nomor Induk Kependudukan (NIK).
  3. Siswa SMA/SMK/MA Kelas 12 atau kelas terakhir pada tahun 2025.
  4. Peserta didik Paket C tahun 2025 dengan umur maksimal 25 tahun (consistent with 1 Juli 2025).
  5. Siswa yang belum mempunyai ijazah pada poin 3 dan 4, harus membawa surat keterangan siswa kelas 12 sekurang-kurangnya disertai dengan: identitas, meliputi nama, kelas, NISN dan NPSN; pas foto terbaru (berwarna); tanda tangan Kepala Sekolah/Madrasah; dan stempel/cap sekolah.
  6. Bagi lulusan SMA sederajat dari luar negeri harus memiliki ijazah yang sudah disetarakan.
  7. Bagi peserta yang memilih program studi bidang seni dan/atau olahraga wajib mengunggah portofolio.
  8. Memiliki kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu kelancaran proses studi.
  9. Bagi peserta berkebutuhan khusus tunanetra wajib mengunggah Surat Pernyataan Tuna Netra.
  10. Membayar biaya UTBK SNBT 2025 sebesar Rp 200.000. 

Cara Daftar SNBT 2025  

  1. Login portal SNPMB dan memilih menu pendaftaran UTBK-SNBT. Masuk ke portal SNPMB menggunakan akun SNPMB. 
  2. Mengisi dan melengkapi biodata, mengunggah pas foto berwarna terbaru, serta verifikasi biodata. Unduh dan unggah pernyataan tunanetra dan/atau hambatan visible. 
  3. Memilih program studi dan mengunggah portofolio. Pengunggahan portofolio wajib bagi peserta yang memilih program studi bidang seni dan/atau olahraga. 
  4. Memilih pusat UTBK dan memperoleh slip pembayaran biaya UTBK bagi peserta non-pelamar KIP Kuliah. 
  5. Melakukan pembayaran. Lembaga dan mekanisme pembayaran akan diinformasikan lebih lanjut. 
  6. Mengunduh kartu peserta UTBK SNBT. Masuk ke portal SNPMB dan memilih menu pendaftaran UTBK-SNBT untuk mengunduh kartu peserta UTBK SNBT.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *