Kelakar Dasco usai Bertemu Cak Imin: Ini Bukan Matahari, tapi Bulan
TEMPO.CO, Jakarta – Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad turut menghadiri acara halal bihalal yang digelar di kediaman Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar alias Cak Imin di Jakarta, Ahad, 20 April 2025.
Dasco tiba di lokasi halal bihalal pada pukul 19.30 WIB. Diantar Cak Imin, Dasco mulai meninggalkan lokasi sekitar 2 jam setelahnya. Saat menemui awak media yang menunggu di halaman rumah, Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat itu mengatakan sepenggal kalimat, “Ini bukan matahari, tapi bulan,” kata Dasco sembari menunjuk ke arah Cak Imin yang disambut tawa kecil.
Saat ditanya apakah kalimat tersebut merujuk pada isu matahari kembar, Dasco pun menambahkan sembari berkelakar “Kalau matahari kan siang, ini malam,” kata dia. Setelah itu, ia pun berlalu masuk ke dalam mobil dan meninggalkan lokasi.
Isu matahari kembar mencuat dalam kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto lantaran sejumlah menteri kabinet merah putih yang juga mengunjungi kediaman Mantan Presiden Joko Widodo. Teranyar, ada Wakil Menteri Pertanian Sudaryono yang menyambangi Jokowi pada Ahad kemarin. Sebelumnya, ada Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono dan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin yang datang ke rumah Jokowi pada Jumat, 11 April 2025. Dalam kesempatan berbeda, Trenggono dan Budi Gunadi kompak menyebut Jokowi sebagai bos.
“Silaturahmi sama bekas bos saya, sekarang masih bos saya. Saya sehat, beliau sehat dan minta arahan-arahan. Banyak sekali, saya harus belajar. Ya kemajuan KKP,” ujar Trenggono.
Sebelumnya, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Bahlil Lahadalia lebih dulu sowan ke Solo pada Selasa malam, 8 April 2025. Kemudian hari berikutnya pada 9 April 2025, giliran Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan yang menyempatkan waktu bertatap muka dengan Jokowi bersama cucu-cucunya.
Kunjungan para menteri Prabowo ke Jokowi tersebut mendapat tanggapan dari partai politik pendukung pemerintah. Politikus Partai Keadilan Sejahtera atau PKS, Mardani Ali Sera, mengatakan semestinya para menteri Kabinet Merah Putih harus mendapat izin Prabowo apabila menemui mantan Presiden Jokowi.
Mardani mengatakan silaturahmi kepada mantan Presiden Jokowi baik, tetapi dia mengingatkan agar jangan sampai ada persepsi matahari kembar. Apalagi, pertemuan dengan Jokowi dilakukan pada jam kerja para menteri. “Silaturahmi bagus. Tapi jangan di jam kerja dan pastikan izin pada Presiden,” kata anggota Komisi II DPR itu kepada Pace pada Sabtu, 12 April 2025.
Septhia Riyanthi dan Dian Rahma Fika berkontribusi dalam penulisan artikel ini.