Poin-poin Pidato Plt Ketum Golkar Agus Gumiwang, Salah Satunya Singgung Pemerintahan Prabowo-Gibran


TEMPO.CO, JakartaAgus Gumiwang Kartasasmita memberikan pidato sambutan usai ditunjuk sebagai Pelaksana Tugas (plt) Ketua Umum (ketum) Partai Golkar pada Selasa malam, 13 Agustus 2024.

Penunjukan Agus sebagai Plt Ketum Golkar menyusul pengunduran diri Airlangga Hartarto sebagai Ketum Partai Golkar setelah menjabat hampir dua periode. Keputusan itu diambil Airlangga sejak Sabtu, 10 Agustus 2024.

Airlangga mengatakan, keputusan mengundurkan diri dari jabatan Ketua Umum partai diambil berdasarkan pertimbangan, salah satunya untuk menjaga keutuhan partai berlambang pohon beringin tersebut.

“Dan dalam rangka memastikan stabilitas transisi pemerintahan yang akan terjadi dalam waktu dekat,” kata Menteri Koordinator Perekonomian itu dalam video yang diperoleh Pace, Ahad, 11 Agustus 2024.

Kembali ke Agus, Berikut poin-poin pidato pertama Agus Gumiwang sebagai Plt Ketum Golkar:

Musyawarah-mufakat

Dalam pidato pertamanya, Agus menyebut penunjukan dirinya sebagai Plt ketua umum Golkar melalui musyawarah dan mufakat.

“Saya diberikan amanah untuk memimpin Partai Golkar sebagai Plt ketua umum,” ujar Agus.

Rapimnas dan Munas

Agus juga menyampaikan bahwa dia ditugaskan untuk mengantar partainya sampai penyelenggaraan rapat pimpinan nasional (Rapimnas) dan musyawarah nasional (Munas) ke-11 Partai Golkar. 

Iklan

Agus menyebut Rapimnas ke-11 Partai Golkar akan digelar pada 20 Agustus mendatang di Jakarta. 

Singgung pemerintahan Prabowo-Gibran

Lebih lanjut, Agus menekankan bahwa partai akan tetap mensukseskan pemilihan kepala daerah atau Pilkada serentak dan pelantikan anggota DPR/MPR serta anggota DPRD.

Selain itu, dia ingin mengawal pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden terpilih. 

“Partai Golkar menjaga komitmen untuk mensukseskan pemerintahan Bapak Prabowo dan Pak Gibran menuju Indonesia maju,” tuturnya.

Pantauan Pace, Agus tiba di kantor DPP Golkar pada pukul 18.50 WIB. Dia datang mengenakan setelah bernuansa kuning khas Golkar dan dikawal oleh sejumlah ajudan. 

Adapun konferensi pers mulai digelar pukul 20.31 WIB. Setelah pengumuman rapat pleno selesai, Agus berfoto dengan wartawan. Dia juga menemui sejumlah kadernya untuk menerima ucapan selamat. Dia meninggalkan lokasi pada 20.54 WIB.

Pilihan Editor: Rekam Jejak Agus Gumiwang, Plt Ketum Golkar yang Gantikan Airlangga Hartarto

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *